Wakil Wali Kota Bekasi Berikan Motivasi untuk Relawan Bansos Covid-19


BEKASI SELATAN – Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto memberikan motivasi dan pengarahan kepada para Relawan Bansos yang sebagai ujung tombak pada penanganan Bansos masa Covid-19 ini. Selasa,(19/5/20).
(
Bertempat di Stadion Patriot Chandrabhaga Kota Bekasi, Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto didampingi Sekretaris Daerah Kota Bekasi Reny Hendrawati, Ketua Pengendalian Bansos Taufik Rahmat, Kepala Dinas Sosial Ahmad Yani, Tim Percepatan Pembangunan (TWUP4) Kota Bekasi menyampaikan point-point penting mendata bantuan untuk Masyarakat.

Mas Tri menyampaikan bahwa harus lebih teliti sedemikian rupa dalam mendata warga masyarakat yang masih belum menerima Bansos, Baik dari Non DTKS maupun DTKS. Tentu sangat berharap untuk selalu cepat dalam mendistribusikan bansos untuk warga Kota Bekasi yang sudah terdata yang akurat.

Mas Tri menyebut juga para relawan yang sangat andil dalam membantu warga masyarakat Kota Bekasi adalah suatu pengabdian terbesar dalam pengalaman berorganisasi di setiap kalangan.

“Kalian adalah orang paling terdepan dalam menangani dan membatu masyarakat disaat Pandemik Virus Covid-19, turut sangat saya berikan apresiasi yang cukup tinggi.” Tutur Tri di hadapan para relawan.

Pemerintah Kota Bekasi dalam hal ini sangat mengapresiasi setinggi-tingginya kepada para relawan yang telah berjuang demi mencegah Virus Covid-19.(*)