BERITABEKASI.CO.ID, CIKARANG – Kepala BPN Kabupaten Bekasi, Dirwan mengungkapkan saat ini sedang terjadi pemborongan tanah di kawasan Kecamatan Setu, pasalnya, di kawasan Setu sebentar lagi akan dilintasi tol Cimanggis-Cibitung.
Dalam pertemuan antara Komisi A dan BPN, nama Sekda Muhyidin dan kepala BPMPD, Abdul sempat di sebut-sebut.
Keduanya disebut lantaran dianggap belum maksimal bekerjasama dengan BPN.
“Sekda Takut. Kalo Sekda berani mengeluarkan surat pernyataan bahwa TKD benar aset pemda, itu akan cepat prosesnya sertifikasinya,” kata Kepala BPN, Dirwan.
Sementara Abdul Karim dianggap pejabat yang susah dihubungi untuk mencari solusi persoalan tanah kas desa (TKD).
“Nah Abdul Karim ini susah untuk dihubungi. Kita mau cepat menyelesaikan TKD, tapi Abdul Karim tidak mau berkoordinasi dengan BPN,” jelasnya.