BERITABEKASI.CO.ID, RAWALUMBU – Warga Perumahan Taman Bekasi Asri, Kelurahan Pengasinan, RT 03/029 Rawalumbu, Kota Bekasi, menyatakan keberatan atas kegiatan pembakaran sampah oleh pihak RW setempat. Pasalnya, pembakaran sampah dilakukan berdekatan dengan pemukiman warga.
Hal ini didasari atas pencemaran lingkungan yang bekaitan dengan kesehatan warga setempat. Selain menimbulkan asap yang mengganggu bagi kesehatan, juga dapat mengakibatkan sejumlah penyakit yang berbahaya jika terhirup dalam jangka waktu yang lama.
Lemahnya pengawasan Dinas Kebersihan (Dinsih) Kota Bekasi, juga menjadi salah satu faktor dimana sampah tidak tertangani dengan baik. Karena seharusnya sampah rumah tangga diangkut dan dibuang ke TPA, bukannya malah dibakar.
Kabid Pendataan dan Pengembangan Dinas Kebersihan (Dinsih) Kota Bekasi, Ratim R mengaku, pihaknya masih kesulitan menangani permasalahan sampah yang ada, karena terkendala TPA Sumur Batu yang overload milik Pemkot Bekasi, yang sudah tidak bisa menampung sampah warga Kota Bekasi.
“Ya, kami mengalami kendala di TPA karena sudah penuh,” katanya kepada beritabekasi.co.id, Rabu (21/5/2014).
Dari informasi yang dihimpun, warga Perumahan Taman Bekasi Asri RW 029, membayar iuran sampah setiap bulannya sebesar RP 60ribu, dari sekitar 200 kepala keluarga. Namun, pada faktanya sampah tidak ditangani dengan baik dan malah dibakar setiap hari, yang menyebabkan kerugian bagi warga setempat.
(Bwk)