CIKARANG – Satreskrim Polres Metro Bekasi meringkus 11 pelaku tawuran pelajar berinisial AR (19), AH (18), HM (16), AR (17), MER (16), ABA (17), DF (17), DFS (17), DAK (16),SH (16), SK (15), yang melibatkan dua kelompok sekolah di Serang Baru Bekasi, karena aksinya terekam dan viral di media sosial. Hal itu disampaikan Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Gidion Arif Setiyawan saat pres realis pada Rabu (23/2/2022).
Beberapa waktu lalu video viral di media sosial ada pelajar melakukan tawuran pada Rabu 16 Februari 2022, didepan warung belut Desa Sukaragam, Serang Baru, Kabupaten Bekasi, lalu kami melakukan penangkapan.
Berbekal video yang beredar di media sosial, kata dia Polres Metro Bekasi kemudian melakukan penyelidikan pada para pelaku tawuran tersebut dan menangkap 11 orang dari dua kelompok pelaku pelajar.
“Mereka jelas terlihat dari rekaman video, memiliki dan mengunakan senjata tajam untuk melakukan aksi tawuran, kami juga amankan barang bukti senjata tajam yang mereka gunakan. Pelaku pelajar ini kami kenakan Pasal 2 ayat (1) Undang-undang darurat tentang kepemilikan senjata tajam,”tuturnya.
Dia menerangkan, berawal tawuran tersebut dilakukan dengan cara perjanjian terlebih dahulu di aplikasi Whatshapp dan instagram dari salah satu sekolah di Serang Baru, kemudian kedua sekaloh itu sepakat untuk melakukan tawuran di Jalan Warung Belut, Serang Baru Bekasi.
“Kami sangat memprihatinkan para pelaku tawuran ini membuat masyarakat sekitar khawatir melihat sekelompok remaja mengunakan senjata tajam. Kerena itu kami melakukan penegakan hukum untuk mengamankan para pelaku tawuran,” jelasnya.
Guna mengantisipasi aksi tawuran terulang kembali Kapolres berharap kepada masyarakat untuk selalu memberikan edukasi untuk tidak lagi melakukan tawuran. Polisi juga akan terus berkordinasi dengan dinas pendidikan mengantisipasi tawuran khususnya diwilayah hukum Polres Metro Bekasi.
“Kami juga akan terus melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah, kami juga akan mendeklarasikan Bekasi cinta damai, kami tolak tawuran dan masa depan lebih baik,”katanya.(*)