Karya Ahmad Pererat Silahturahmi dengan Masyarakat Jatiasih

Karya Ahmad bersilatutahmi dengan masyarakat Jatiasih

JATIASIH – Masa kampanye pemilihan umum (Pemilu) 2019 yang tinggal 3 bulan lagi dimanfaatkan oleh Caleg untuk turun bersilahturahmi ke masyarakat dan menemui konstituennya
Caleg DPRD Kota Bekasi, Dapil Kecamatan Jatiasih dan Kecamatan Jatisampurna, Karya Ahmad, menjadi salah satu caleg yang rutin turun ke masyarakat untuk menemui konstituennya.
Karya rutin memenuhi undangan dari para calon pemilihnya di wilayah Jatiasih. Seperti terlihat kamis (9/01/2019), Karya Ahmad memenuhi undangan ta’ziah di rumah almarhum ketua RW 11, Kelurahan Jatirasa dan warga di Kelurahan Jatisari. Selain itu, Karya juga hadiri Maulid Nabi Muhammad. SAW di kediaman H Masta yang berlokasi di Kelurahan Jatiluhur.

Rutinnya, Karya Ahmad bersilahturahmi ke masyarakat Jatiasih mendapat apresiasi yang tinggi dari Warga Jatiasih. Karya dinilai salah satu Caleg di Jatiasih yang rutin sambangi masyarakat.
“Sebelum nyaleg, bang Karya sudah rutin bersilahturahmi dengan warga, kepedulian dan kontribusinya juga sudah banyak bagi masyarakat Jatiasih,” kata haji Romlah, tuan rumah Maulid Nabi yang berlokasi di Jatiluhur.
Menurutnya, Karya orang yang istiqomah dan sudah banyak memberikan kontribusinya kepada masyarakat. beliau sangat peduli kepada masyarakat Jatiasih.
Ia pun mendoakan Karya Ahmad semoga bisa dipilih dan terpilih menjadi anggota DPRD Kota Bekasi mewakili wilayah Jatiasih dan Jatisampurna.

“Jangan salah memilih wakil rakyat, pilihlah yang peduli kepada lingkungan dan masyarakatnya, Jangan seperti beli kucing dalam karung yang kita tidak tau pribadinya dan tidak pernah peduli atau tdk pernah muncul dimasyarakat,” pungkasnya.
Sementara itu, Karya Ahmad merasa bangga atas antusias sambutan masyarakat Jatiasih terhadap dirinya. Ia mengatakan, ini adalah bukti hasil kerja dan komunikasi yang selama ini telah bangun ditengah masyarakat Jatiasih.
“Saya rutin bersilahturahmi ke masyarakat bukan karena mau Pemilu saja, sebelum nyaleg juga sudah rutin turun ke masyarakat untuk melakukan silahturahmi,” ujarnya.(RON)