Inovasi GOR Squash Pemkab Bekasi, dari Mess, Ruang Gym, Aula Senam, Hingga Ramah Disabilitas

CIKARANG – Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Dsibudpora) Kabupaten Bekasi, Iman Nugraha mengungkapkan, keberadaan Gedung Squash Wibawa Mukti ini bakal dioptalkan secar multifungsi. Selain untuk mencetak dan melatih serta membina para atlet Squash. Gedung ini nantinya dilengkapi mess, ruang khusus fitness, juga aula yang bisa digunakan senam indoor.

“Gedung ini kedepan secara keseluruhan ada banyak fasilitasnya yang akan dibangun seperti mess untuk atlet, pelatih. Ruang kebugaran. Bahkan, direncanakan akan ada ruangan serbaguna untuk senam maupun olahraga fitness. Penunjang sarana untuk disabilitas disediakan lift nanti penonton disabilitas maupun atlet disabilitas ingin bermain bisa melalui akses gedung yang kedua,” kata Imam Nugraha.

Standar tinggi Gedung Squash yang diterapkan bentuk keseriusan pemerintah daerah Kabupaten Bekasi, dalam menghadirkan sarana olahraga yang berkualitas. Adanya Gedung Squash yang berkualitas inipun, dapat melahirkan bibit-bibit potensial olahraga yang berasal dari Kabupaten Bekasi.

“Kita cari bibit atlet Squash sejak usia muda, bisa saja melatih anak-anak setingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP). Mendongkrak lagi prestasi olahraga di masa depan. Saat Porprov Jawa Barat 2022 kemarin itu kita sukses meraih tiga dari tujuh emas yang diperebutkan. Hanya selisih satu perak dengan Kota Bandung. Membuktikan bahwa sebenarnya atlet Kabupaten Bekasi cukup potensial di Cabang Olahrag (Cabor) ini,” seru Iman menjelaskan detail ruangan venue Squash yang berada di lantai 2.

Sebagai Ketua Umum Cabor Squash Kabupaten Bekasi, Iman menargetkan kembali meraih juara umum Porprov Jawa Barat ditahun 2026 mendatang.

“Target kita meraih juara umum Porprov Jawa Barat di 2026 mendatang. Gedung Squash ini bentuk komitmen Disbudpora mensukseskan tersebut,” harapnya penuh semangat.