Hasil Quick Count: Rahmat Effendi-Tri Adhianto Menang Pilwakot Bekasi


BEKASI SELATAN – Pencoblosan Pemilihan Wali Kota Bekasi telah usai dilaksanakan di setiap TPS di seluruh wilayah Kota Bekasi, rabu (27/8/2018).
Pasangan calon nomor urut 1, Rahmat Effendi-Tri Adhianto untuk sementara memimpin perolehan suara di Pilwakot Bekasi menurut hasil perhitungan cepat (quick count) yang dilakukan lembaga survey Media Survei Nasional (Median)
Dari data masuk yang dirilis Median, Rahmat Effendi jauh memimpin perolehan suara sebesar 68,17% dibandingkan pasangan nomor urut 2, Nur Supriyanto-Adhy Firdaus yang sementara berada di posisi kedua dengan perolehan suara 31.83%.
Hasil quick count di diperoleh sekitar pukul 17.30 WIB, dengan data suaranya yang telah masuk sekitar 90.00 %
Komisi Pemilihan Umum (KPU) baru akan melakukan rekapitulasi pemungutan suara hingga 9 Juli 2018 mendatang sehingga hasil penghitungan resminya baru diumumkan setelah proses rekapitulasi selesai.(RON)