BEKASI SELATAN – Wakil Walikota Bekasi melihat langsung proses pengerjaan lukisan dinding atau mural di tiang fly over Rawapanjang, Kecamatan Rawalumbu pada Minggu, (9/8).
Terlihat Tri berbincang dengan salah satu anggota dari Komunitas yang melakukan pengerjaan lukiasan. Komunitas tersebut bernama Spasi yang merupakan komunitas yang bergerak di bidang visual art.
Ada dua tema yang digambarkan, yaitu tentang keberagaman dan nuansa ruang angkasa. Pengerjaan tersebut memakan waktu selama satu pekan yang dimulai di awal agustus 2020.
Tema keberagaman dipilih untuk menggambarkan masyarakat Kota Bekasi yang bisa hidup berdampingan dan saling bertoleransi. Hal tersebut mengingat bahwa Kota Bekasi adalah kota yang dihuni oleh berbagai suku ras dan agama.
Sedangkan untuk tema planet, digambarkan dengan suasana ruang angkasa dalam menyikapi pandangan miring warganet yang sering menyebut Planet Bekasi lantaran suasananya yang panas dan jauh dari jangkauan wilayah lain.
“Ya cara terbaik menyikapi opini tentang bekasi selama ini dianggap planet ya membuktikannya, bahwa Bekasi terus berbenah dan terus bertumbuh menjadi kota yang berdaya saing,” kata Tri
Lebih lanjut, kegiatan ini menjadi ajang kreativitas para pemuda sebagai generasi milenial, khususnya dalam menyalurkan bakat seninya.
“Pemerintah berupaya untuk terus memberikan ruang kreatifitas kepada anak-anak muda di bidang seni. Sehingga Kota Bekasi bisa lebih bewarna,” katanya.
Selain gambar, lukisan dinding juga dihiasi dengan kata-kata anekdot yang ditulis oleh penulis asal Kota Bekasi, Zarry Handrik.
“Saat ini baru dua tiang, kedepannya tiang-tiang dan tempat yang bisa digambar akan menyusul dengan konsep-konsep yang lebih segar,” tutupnya.(RON)